"TERYNATA SERAGAM MILITER NATO DIBUAT DI SOLO"

Apakah kita pernah membayangkan bahwa Seragam Militer NATO dibuat di Indonesia. ternyata ratusan ribu anggota militer di sejumlah negara, baik Eropa, Amerika, dan Asia termasuk anggota militer dalam negeri, mengenakan seragam buatan pabrik tekstil yang berlokasi di salah satu sudut kota di Kabupaten Sukoharjo.ya,adalah PT.SRITEX,yang didirikan pada tahun 1966 oleh Lukminto ,seorang Anak bangsa asli yang mendirikan paberik di daerah Sukoharjo Solo. saat ini PT. Sritex merupakan salah satu pabrik tekstil terbesar di Asia Tenggara yang telah menghasilkan berbagai macam produk yang berkelas internasional 


Produknya telah diakui telah memenuhi standar North Atlantic Treaty Organization (NATO) sehingga dipercaya memproduksi seragam militer anggota NATO seperti seragam tempur, jaket, cover all, rompi, tenda, sepatu dan lain-lain.
Produk Multi Teknologi yang biasa dibuat saat ini antara lain adalah
-Seragam Anti Peluru
-Seragam anti Api
-Seragam Militer Anti Bakteri
-Anti Infra Merah
-Anti Serangga
-seragam tempur DPM/rimba/gurun
-seragam kemeja dan celana, kaos, coverall, rompi, seragam profesional dll, serta produk Tekstil yang lain.
-Seragam Kamuflase 
dan saat ini sedang mengembangkan Produk Kamuflase Bunglon yang belum pernah ditemukan di dunia.


PT Sritex melayani pembuatan seragam militer untuk 27 negara, yakni, Indonesia, Australia, Brunei, Kamboja, Siprus, Inggris, Jerman, Kuwait, Lebanon, Nepal, Oman, Papua, Filipina, Qatar, Singapura, Somalia, Sudan, Swiss, Arab, Zimbabwe, Austria dan terakhir Timor Leste. 
selain itu Sritex telah membangun kerjasama dengan JC Penny, Sears, Wal-Mart, Timberland, GUESS, Quicksilver, Gymboree, Charles Vogele, Okaidi, Zara, dll. Hal itu sebagai wujud promosi Sritex yang telah mampu menembus pasar di luar negeri.
Saat ini Indonesia Menempati salah satu Negara Produsen Tekstil Terbesar di Asia dan bersaing dengan Cina.

''




Sumber: Defense Studies, Solopos
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar: